img

SEPAKU Kendati hujan deras Presiden Republik Indonesia Joko Wododo (Jokowi) kunjungi Menara Api (Fire Tower) di Bukit Soedharmono Kawasan PT. ITCI di perbatasan kelurahan Pemaluan dan Desa Bumi Harapan yang berada di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), untuk menentukan titik nol lokasi Ibu Kota Negara (IKN) dikarenakan titik lokasi istana negara belum ditentukan, Selasa (17/12/2019).

Rombongan orang nomor satu di Indonesia ini didampingi Gubernur Kalimantan Timur Isran Noor, Bupati PPU Abdul Gafur Mas’ud (AGM), serta para Menteri Kabinet Indonesia Maju, Forkopimda Kaltim dan Forkopimda PPU.

Dan Dalam kesempatan tersebut Jokowi, mendeklarasikan titik ibukota baru berada di kawasan kabupaten PPU.

“Ini kunjungan pertama saya setelah kita putuskan IKN pindah ke PPU dan di Kutai Kartanegara. Luas lahannya 256.000 hektare yang akan dipakai dan dicadangkan sebagai lokasi kawasan IKN,” kata Jokowi.

Dijelaskan Jokowi kawasan inti IKN 56.000 hektare dan kawasan pemerintah 5.600 hektare dan titik lokasi kurang lebih ada di Kecamatan Sepaku.

“Titik lokasi kira-kira ada disini, dan yang menentukan nanti arsitek setalah disain gagasannya dan digambar secara detail dalam waktu enam bulan dan pertengahan tahun 2020 pembangunan infrastruktur sudah dimulai, kita juga melihat disini infrastruktur dasar jalan meskipun baru pengerasan yang tadi kita lewati sudah ada, ini memudahkan,” lanjutnya.

Selain itu Jokowi menambahkan pihaknya akan melakukan pembahasan terkait IKN serta penjelasan tentang rencana pembentukan Provinsi, atau Kota.

“Semua kita akan bahas dengan DPR, ada beberapa alternatif IKN baru apakah nanti berbentuk Provinsi atau kota .Badan otoritas rencana awal bulan ini, tetapi kalau terlambut awal Januari 2020, nanti kita putuskan apakah lokasi ini berbentuk pemerintahan Walikota atau Gubernur,” bebernya

Sementara itu Bupati PPU Abdul Gafur Mas’ud yang ikut mendampingi pak Jokowi mengungkapkan rasa syukurnya dengan kian jelas etika pemerintahan pusat untuk memindahkan ibukota ke wilayah Kaltim, khusus nya di wilayah PPU.

“Alhamdulillah dengan kedatangan Pak Presiden sebagai bentuk keseriusan tentang pemindahan IKN, harapan kami dengan pindahnya IKN membawa peradaban baru di dunia,” kata AGM.

“Saya juga sempat ditanya Pak Jokowi apa yang telah saya lakukan dan salah satunya perbup pengendalian tanah dan presiden setuju,”pungkasnya.


sumber : https://harianppu.online/2019/12/17/jokowi-pertengahan-2020-pembangunan-infrastruktur-ikn-segera-di-mulai/

logo

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kab. Penajam Paser Utara
Jl.Negara Km.09 Nipah Nipah, Penajam Paser Utara
Kalimantan Timur - 76141
Email : dpmptsp.ppu1@gmail.com

Statistik Pengunjung

Copyright © 2024 DPM & PTSP Kabupaten Penajam Paser Utara - All Rights Reserved.
logo wa